Siapakah Penemu Stetoskop ? Berikut Ini Sejarahnya

0

Siapakah Penemu Stetoskop ?

Pasti banyak pembaca disini yang sudah mengenal apa itu stetoskop. Stetoskop merupakan alat untuk mendiagnosis yang dipakai oleh ahli medis atau ahli kesehatan guna memeriksa ataupun mendengarkan suara dalam tubuh. Biasanya alat ini dipakai untuk mendengarkan suara detak jantung maupun suara pernafasan yang tidak teratur. Tidak hanya itu saja, alat ini juga dipakai untuk memeriksa tekanan darah. yang jadi pertanyaan adalah, siapakah penemu stetoskop?

Sejarah Stetoskop

Sebelum stetoskop ditemukan, ahli kesehatan atau ahli medis dalam melakukan pemeriksaan mereka menempelkan telinganya pada punggung ataupun pada dada pasien. Di tahun 1816 Stetoskop pertama kali ditemukan, alat tersebut ditemukan oleh Dr. Rene Theophile Hyacinthe Laennec. Alat tersebut berbentuk silinder dengan corong yang dibuat dari kayu, stetoskop temuannya ketika itu hanya digunakan untuk memeriksa pasien perempuan, sebab sangat tidak sopan apabila ketika memeriksa pasien perempuan dan ia mesti menempelkan telinganya pada bagian dada pasien perempuan.

Baca: Seperti Ini Cara Menggunakan Stetoskop Yang Benar

Dokter tersebut menemukan suara internal yang bisa diisolasi serta diperkuat melalui pipa,  semakin berkembangnya jaman stetoskop ini berkembang menjadi alat yang modern yang mempunyai dua chest piece serta earpieces yang terhubung ke pipa. Ia menamakan alat temuannya tersebut dengan nama “Stetoskop” . Nama tersebut berasal dari bahasa Yunani yaitu “sthetos” serta “scope” . “sthetos” mempunyai arti yaitu dada dan “scope” mempunyai arti melihat.

Stetoskop terbagi menjadi 2 jenis, yaitu.

  • Stetoskop Akustik
  • Stetoskop Elektronik

Stetoskop yang biasanya kita kenal saat ini yang kerap dibawa oleh dokter merupakan stetoskop akustik. Pemakaian stetoskop akustik memerlukan pengalaman serta kepekaan tersendiri. Sebab stetoskop akustik mempunyai kekurangan, yaitu : Amplitudo serta frekuensi suara yang dihasilkan sangatlah rendah sehingga sangat sulit ketika membuat diagnosis, dan persamaan getaran atau pola suara.

Berbeda dengan jenis stetoskop elektronik, ketika sebelum sampai pada telinga si pendengar, frekuensi getarannya terlebih dulu diperkuat sehingga bisa didengar dengan sangat mudah. Sebab itu secara perlahan stetoskop akustik tergantikan oleh stetoskop elektronik. Mungkin saja dalam beberapa tahun ke ke depan jenis stetoskop akustik tidak lagi dipakai serta para dokter pun akan beralih memakai stetoskop elektronik guna memperoleh hasil yang lebih akurat.

Untuk melihat berbagai Stethoscope dengan harga dan varian tipe yang beragam dapat anda cek di website Ralali. Ralali jual stetoskop dengan varian merk dan tipe yang dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan anda.

Ralali Business Solution

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.