Keajaiban Musik Bagi Bisnis Restoran Anda

Membahas fungsi musik bagi restoran

0

Hai, sahabat Ralali! Pernahkah terlintas di benak Anda ‘mengapa selalu ada musik mengiringi ketika menyantap hidangan di restoran?’, ‘sebenarnya apa fungsi musik bagi restoran?’ ?

Tak sekadar peringan suasana, ternyata ada alasan ilmiah dibalik itu semua, lho!

Sebuah eksperimen di Amerika berhasil mendapat jawaban atas pengaruh musik terhadap produktivitas, dan eksperimen ini dikembangkan di Eropa menjadi riset yang mencari tahu pengaruh musik atas tingkat pembelian konsumen di tempat makan. Hasilnya? Pengaruh musik mampu membuat suasana tertentu yang merubah perilaku konsumen.

Ada perbedaan perilaku konsumen ketika suatu restoran memiliki cahaya yang terang dengan musik bertempo cepat dengan perilaku di tempat yang bercahaya redup dengan musik bertempo rendah. Contoh saja, jika berjualan kopi, dapat menggunakan musik bertempo rendah dengan cahaya yang terang―karena kopi identik dengan bersantai.

Contoh kasus lain; sebuah restoran yang menjual beer dan wine, jika ingin merangsang pembelian wine, pilihlah suasana cahaya redup, andalkan musik bertempo rendah, terutama genre klasik. Lain cerita jika ingin merangsang penjualan beer, beer identik dengan sing along buddy, yang dimana cocok dipadu dengan musik bertempo cepat.

Berdasarkan studi terbitan Journal of Retailing yang membahas tentang fungsi musik, konsumen restoran cenderung mengingat dan memilih hidangan yang merefleksikan musik yang mereka dengar.

10 relawan ditempatkan di ruangan yang berbeda dengan salah satu musik dari tiga negara, Amerika Serikat, Cina, dan India. Lalu masing-masing partisipan diminta untuk mengingat dan memilih 5 menu dari 30 menu (10 menu representasii tiap negera)

Hasilnya, mereka yang mendengar musik Amerika, cenderung memiliki western food seperti hamburger, hotdog. Begitu juga yang mendengar musik India, mereka memilih makanan seperti roti cane atau kare.

Dibuktikan bahwa nilai-nilai kenyamanan dan kesesuaian musik yang diputar di restoran memancing konsumen untuk menambah menu-menu makanan.

Kesimpulannya, fungsi musik yang diputar di restoran mempengaruhi keputusan pembelian konsumen Anda. Jadi, bagi Anda pemilik atau calon pemilik usaha restoran mungkin bisa memanfaatkan informasi di atas untuk memutar jenis musik yang sesuai dengan jenis makanan di restoran Anda, agar konsumen Anda semakin nyaman dan bisnis pun semakin berkembang.

Ralali Business Solution

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.