Ralali.com x Millennial Talks: A Journey to Seize The World
Ralali.com
“Do what you love atau love what you do?”
Hai, milenial!
Pernah kepikiran hal kayak gitu kan? Pasti teman-teman pernah berada di posisi butuh banget mentor dalam urusan dilema kehidupan. Tapi apakah teman-teman sudah menemukan wadah tersebut? Nah, perkenalkan, Millennial Talks Indonesia (@millennialtalks.id), sebuah seri podcast di soundcloud yang membahas isu, topik, dan dilema dari milenial.
Millennial Talks sendiri sudah pernah membahas banyak isu yang sering happening diantara kalangan milenial. Menyentuh hampir 6 ribu followers, Millennial Talks Indonesia membahas sebuah konten spesial yang mendatangkan Joseph Aditya, seorang Founder & CEO dari Ralali.com. Ralali.com sendiri adalah platform yang menjual produk untuk mendukung kebutuhan bisnis. Saat ini Ralali.com sudah memiliki 300 lebih karyawan, padahal dulunya Joseph Aditya hanya digaji 2,5 juta per bulan, lho!
CEO Ralali.com, Joseph Aditya yang akrab disapa Adit ini selalu menyebut bahwa networking adalah kelebihan yang selalu membantunya untuk survive.
“Ibaratnya kalau diceburin ke air, daripada tenggelam, ya, at least mampu ngambang,” kata Adit kala berbincang dengan Tim dan Rendhy.
Penasaran tidak dengan perjuangan inspiratif Joseph Aditya yang bisa kamu ambil sebagai pelajaran?
Simak selengkapnya di episode 5 & 6: “A Journey to “seize” the world with Joseph Aditya”. Kompilasi episode tersebut akan menginspirasi kalian untuk belajar memahami bahwa, setiap orang memang ditakdirkan tersesat sebelum menemukan jalannya.
Buat kamu yang ingin dapat pencerahan, yuk klik link soundcloud-nya di sini!
Ralali Food Program
Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.