Macam Macam jenis Mikroskop Beserta Fungsinya Masing Masing
Berkembangnya ilmu pengetahuan serta teknologi memberi pengaruh besar pada bentuk serta jenis mikroskop. Akan tetapi hal tersebut tak memberikan perubahan terhadap bagian-bagian mikroskop.
Baca Juga : Mengenal Mikroskop Digital Dino-Lite
Banyak sekali jenis-jenis mikroskop yang tersedia, dari sederhana sampai yang modern. Mikroskop yang paling sederhana ialah mikroskop cahaya serta mikroskop stereo sedangkan untuk mikroskop modern semisal mikroskop elektron. Semakin besar serta rinci hasil yang dihasilkan oleh mikroskop apabila menggunakan mikroskop modern.
Untuk mikroskop berdasarkan kenampakkan objek yang diamatinya terbagi ke dalam 2 jenis yaitu mikroskop tiga dimensi atau mikroskop stereo dan mikroskop dua dimensi atau mikroskop cahaya. Sedangkan untuk mikroskop berdasarkan sumber cahaya meliputi mikroskop elektron dan mikroskop cahaya.
Berikut ini merupakan macam macam jenis mikroskop beserta fungsinya
Mikroskop cahaya
- Mikroskop ini sering dipergunakan di sekolah-sekolah
- Mempunyai perbesaran hingga seribu kali.
- Memiliki 3 lensa antara lain lensa okuler, lensa objektif serta lensa kondensor.
- Lensa objektif berfungsi untuk membentuk bayangan pertama.
- Lensa okuler pada mikroskop ini berfungsi untuk memperbesar bayangan yang dihasilkan oleh lensa objektif. Lensa okuler pada mikroskop ini terdiri dari lensa tunggal (monokultur) serta lensa ganda (Binokuler).
- Lensa kondensor berfungsi sebagai penerang objek.
Mikroskop Tiga Dimensi (Stereo)
- Mikroskop ini bisa dipergunakan untuk mengamati objek dengan perbesaran 7 sampai 10 kali.
- Objek yang diamati bisa terlihat secara 3 dimensi sebab ruang ketajaman lensa pada mikroskop ini lebih tinggi daripada jenis mikroskop cahaya.
Mikroskop Medan Gelap
- Mikroskop ini bisa dipergunakan untuk mengamati bakteri hidup terutama untuk bakteri yang berukuran begitu tipis. Tipsnya bakteri tersebut mendekati batas daya mikroskop majemuk.
- Mikroskop jenis ini mempunyai bagian yang dikenal sebagai cahaya dari kerucut hampa. Bagian tersebut dapat dilihat oleh mata.
Mikroskop Refleksi Elektron
- Mikroskop jenis ini mempunyai perbesaran objek hingga dua juta kali.
- Pada mikroskop ini terdapat bagian berupa elektro magnetik serta elektro statik. Kedua elektro tersebut berfungsi untuk mengontrol pencahayaan serta mengontrol tampilan gambar.
- Untuk jenis-jenisnya meliputi mikroskop pemindai lingkungan elektron, mikroskop transmisi elektron, mikroskop pemindai elektron serta mikroskop pemindai transmisi elektron.
ituah macam macam jenis mikroskop dan juga fungsi nya masing masing, jika Anda sedang mencari atau ingin membeli microskop Anda bisa melihat berbagai produk dengan harga mikroskop dan juga spesifikasi lengkap dari berbagai merk hanya di Ralali.
Penulis : Vei
Editor : Angga
Ralali Food Program
Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.