#BusinessStory: Tidak Mampu Beli Franchise, Sekarang Martabak Oey Punya 17 Cabang di Indonesia

Martabak Oey | Ralali Business Story

0

martabak oey

Martabak Oey

Ralali Business Story
Halo! Kami ingin tahu, siapa Anda dan bisnis yang Anda jalankan?

Halo juga! Saya Taufiq, pemilik Martabak Oey.

Usaha Martabak Oey pertama kali dibuka pada bulan Agustus 2017 oleh saya dan 2 teman saya, Putra dan Adipada, di Bogor.

Dari namanya sendiri pasti sudah pada tahu dong, mengenai apa yang saya jual. Tapi Martabak Oey hanya sebuah martabak manis yang ingin kami buat sesederhana mungkin namun mempesona lidah para konsumennya. Merek Oey sendiri diambil dari marga ayah saya. Nama tersebut saya pilih karena ingin mengenang harapan ayah saya, yaitu menjadi pedagang yang bisa berbagi berkah.

Apa yang menginspirasi Anda dalam menciptakan Martabak Oey?

Ide ini awalnya terbentuk dari riset sederhana yang saya temukan tentang ketahanan usaha Martabak Manis. Sebut saja; makanan tersebut tidak terpengaruh cuaca, juga disukai oleh lidah orang Indonesia, martabak juga bisa dikonsumsi oleh segala usia. Dari sisi inovasi produk, bahan baku martabak mudah didapatkan, selain itu martabak mudah dikreasikan. Sedangkan, dari sisi produksi dan operasional berjualan cukup mudah. Nah, dari sana lah saya merasakan keinginan untuk buka usaha martabak.

Bagaimana proses memulai dan peluncuran Martabak Oey?

Awalnya, saya dan teman saya ingin membeli franchise martabak yang sudah lumayan terkenal seharga 80 juta. Namun karena keterbatasan modal, kami memutuskan membuka usaha martabak manis sendiri dengan modal 20 juta. Waktu itu kami juga dibimbing oleh beberapa mentor. Dan syukurlah, dalam 2 bulan kami berhasil membuka cabang pertama di Bogor.

Martabak Oey Ralali Business Story
Martabak Oey | Sumber: Martabak Oey
Apa saja tantangan dalam menjalani atau mengembangkan Martabak Oey?

Tantangan saat ini hanya untuk pembuatan kompor dan loyang yang hanya ada di beberapa tempat. Sehingga terkadang harus menunggu sekitar 1 bulan sebelum kompor dan loyang benar-benar jadi.

Siapa target pasar Anda? Dan bagaimana cara Anda menarik perhatian customer Anda?

Seperti yang saya bilang tadi, target market kami adalah semua umur. Kami selalu membuat promo-promo diskon maupun promo lainnya yang sejenis. Adapun untuk event kami biasanya mengadakan kegiatan yang bisa meringankan sesama seperti “Santunan Bersama Yatim Piatu” dan “Berbagi Martabak” di Car Free Day

Bagaimana harapan dan rencana bisnis Anda?

Kami punya rencana dan impian yang sederhana. Kami akan terus fokus dengan konsep “Sederhana tapi Mempesona” dengan penambahan outlet-outlet meskipun jika hanya sekadar sebuah gerobak di pelataran minimarket.

Saran atau nasihat yang ingin Anda sampaikan untuk rekan yang baru ingin atau baru saja memulai bisnis?

Miliki lah usaha yang punya ketahanan (umur) usaha yang stabil, walau usaha itu kecil tapi akan bertahan lama, strateginya perbanyak buka cabang, semakin banyak cabang yang kita punya. Sedikit-sedikit, lama-lama menjadi bukit.

martabak oey

Ralali Food Program

Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.


Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.