#BusinessStory: Cuman Bermodalkan 500 Ribu dan Hobi, SOC Clean Laundry Berhasil Meraup Omzet 15 Juta Per Bulan!
SOC Clean | Ralali Business Story
Soc Clean
Ralali Business Story
Halo! Kami ingin tahu, siapa Anda dan bisnis yang Anda jalankan?
Halo, saya Aulia, pemilik Soc Clean.
Soc Clean adalah usaha laundry yang saya bangun dari sebuah garasi kecil menjadi toko perawatan sepatu & tas sejak 2015. Bisnis ini berkonsep outlet servis yang cozy, dengan harapan dapat menarik perhatian masyarakat untuk mempercayakan item-item seperti sepatu, tas, dan topi.
Nama Soc Clean dibentuk dari SOC yang merupakan singkatan dari Society of Cleanliness, dan Clean yang berarti bersih. Diharapkan masyarakat mulai menunjukkan rasa peduli atas pentingnya menjaga kebersihan sepatu agar bebas dari kotor.
Apa yang menginspirasi Anda dalam menciptakan Soc Clean?
Ide awalnya dari saya yang sangat suka sepatu koleksi sepatu. Tapi saya tidak tahu cara merawat sepatu yang benar, padahal banyak bahan seperti suede tidak boleh kena air, atau sepatu canvas dan flat shoes yang lemnya mudah mengelupas atau pudar. Karena banyak sepatu saya yang rusak, saya pun mencari cara merawat sepatu di internet. Dan saya belajar cara membersihkan dan merawat sepatu. Entah kenapa hasilnya bikin ketagihan, jadi saya coba tawarkan ke teman-teman. Sewaktu tester, banyak teman yang tertarik dan memberi usul untuk membuka laundry sepatu.
Bagaimana proses memulai dan peluncuran Soc Clean?
Awal mulanya saya membuka outlet di solo dari menyewa bekas garasi rumah diubah menjadi toko laundry sepatu dan tas yang konsepnya cozy. Modal awal 500 ribu, terdiri dari beli pembersih sepatu. Awalnya saya hanya cuci mencuci milik teman dan sistem antar-jemput dari rumah ke rumah. Sekarang omset sudah mencapai 15 juta per bulan.
Apa saja tantangan dalam menjalani atau mengembangkan bisnis Anda?
Tantangannya, belum banyak masyarakat yang menyadari pentingnya sepatu, tas, dan topi yang bersih. Sehingga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya merawat hal tersebut agak sulit.
Siapa target pasar Anda? Dan bagaimana cara Anda menarik perhatian customer?
Penyuka sneakers atau kolektor sepatu, berumur 18-50 tahun, dan domisili di Solo.
Cara menarik perhatian customer yaitu, membuat promo di hari tertentu, memberikan membership, serta mengikuti event-event agar dikenal luas oleh masyarakat.
Bagaimana harapan dan rencana bisnis Anda?
Semoga ke depannya, Soc Clean dapat selalu memberikan pelayanan treatment yang terbaik untuk customer.
Saran atau nasihat yang ingin Anda sampaikan untuk rekan yang baru ingin atau baru saja memulai bisnis?
Bagi saya yang terpenting dalam usaha adalah tekuni usaha tersebut, minta restu orang tua, berdoa kepada Tuhan, tetap semangat, dan selalu bersyukur.
Tapi kalau dari sisi bisnis, buatlah sebuah inovasi usaha yang berbeda agar usahamu dikenal banyak khalayak.
[ Baca Juga: #BusinessStory : Jasa Membuat ‘Kenangan’, Royal Bleu Creation Raup Omzet 100 Juta! Tertarik? ]
Ralali Food Program
Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.