Ingin Membeli Samsung S8? Kenali Dulu Spesifikasi Lengkapnya Disini!

0

Berbicara mengenai smartphone memang tidak akan pernah ada habisnya setiap beberapa bulan sekali akan ada produk baru yang sukses meraih perhatian. Salah satu produk yang banyak dinantikan oleh khalayak adalah Samsung S8 yang kabarnya membawa spesifikasi super. Tentunya tidak heran sebab selama ini reputasi Samsung tercatat selalu setiap mencetak produk berteknologi terkini. Ragam produknya banyak sekali dan beberapa tipe dibuat berseri-seri yang menciptakan kisaran harga bervariatif sehingga mudah dijangkau siapa saja.

Ingin Membeli Samsung S8? Kenali Dulu Spesifikasi Lengkapnya Disini!

Spesifikasi S8 yang Wajib Diketahui

Samsung memang dikenal sebagai vendor kenamaan yang membekali produknya dengan spesifikasi dan fitur yang dikemas apik bersama kemajuan teknologi. Setiap produk baru yang diluncurkan membuat pecinta produk Samsung selalu merasa antusias dan gregetan. Apalagi sejak Maret 2016 lalu, santer terdengar rumor Samsung akan meluncurkan produk baru bertajuk S8 yang konon harganya mencapai belasan juta. Harga belasan juta ini terdengar lumrah mengikuti jejak smartphone tandingan yakni Apple, yang sukses memasarkan produknya seharga Rp 17 jutaan.

Tampilan yang Lebih Elegan

Membicarakan smartphone baru maka baiknya dimulai dari segi tampilan, yang biasanya dengan tampilan ini smartphone mahal pun akan diincar. Samsung kali ini pada produk S8 menawarkan layar smartphone lebih jenjang yakni 5,2 inch dengan mengadopsi teknologi layar Super AMOLED. Berbekal layar tersebut maka dipastikan produk S8 nantinya akan memberikan sentuhan maksimal dari segi tampilan layarnya. Pengoperasiannya nanti akan mengusung sistem operasi Android v7.0 terbaru sehingga akan lebih menyenangkan.

Dapur Pacu yang Lebih Handal

Soal dapur pacu dipastikan S8 akan dibekali prosesor dan chipset terbaik sebab seperti yang nampak pada generasi sebelumnya yakni S7 yang menggunakan dapur pacu kelas premium. Meski belum ada kabar pasti jenis prosesor yang dipakai namun sudah diketahui RAM pada S8 sudah mencapai 6 GB. Meski masih kalah dengan vendor asal China yang sudah berani membekali produknya dengan RAM 8 GB akan tetapi sudah dipastikan S8 tetap memberi kepuasan bagi penggunanya, ditambah lagi dengan sistem operasi Android terbaru yang ada di dalamnya.

Selain kapasitas RAM yang sudah tinggi, Samsung S8 juga memberikan kemudahan untuk menyimpan beragam data dan file. Sebab disediakan memori internal mencapai 64 GB dan juga 128 GB yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. Kapasitas memori atau ruang penyimpanan yang lapang memungkinkan pengguna S8 mendapatkan kenyamanan menyimpan beragam file dan mengunduh aplikasi favorit berukuran besar. Sementara untuk memori eksternal nanti bisa disandingkan dengan kartu memori berkapasitas 256 GB.

Duo Kamera yang Semakin Mantap

Smartphone zaman sekarang memang sedikit gila dalam soal kamera, sebab hampir semua produk baru yang diluncurkan menyediakan kamera dengan resolusi tinggi. Samsung sepertinya ingin ikut meramaikan pasaran smartphone dengan kamera canggih. Sebab pada S8dibekali dengan kamera utama 12 MP dengan fitur fotografi yang memanjakan penggunanya. Mulai dari autofocus, OIS, Geo-Tagging, Dual Tone Flash, dan lain sebagainya. Meskipun belum diketahui kamera depan untuk keperluan selfie memakai lensa dengan resolusi berapa, namun dipastikan akan sama canggihnya dengan kamera utama.

Kekurangan yang Bisa Dipertimbangkan

Dari sekian kelebihan yang diusung oleh seri S8 ini rupanya tidaklah bisa dikatakan sempurna, ada kekurangan yang patut diketahui untuk kemudian dipertimbangkan. Kekurangan paling mencolok adalah dari segi baterai yang masih memakai baterai non removable dan dari jenis Li-ion. Semoga nantinya kekurangan Samsung S8 ini terbayar dengan spesifikasi super lainnya.

Ralali Business Solution

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.