Cara Mengganti Kapasitor Mesin Pompa Air

0

Cara Mengganti Kapasitor Mesin Pompa Air

Cara Mengganti Kapasitor Mesin Pompa Air – Mesin pompa air dapat dihidupkan akan tetapi tidak berputar serta hanya mengeluarkan suara berdengung yang umumnya diakibatkan oleh kerusakan motor running kapasitornya, sehingga yang terjadi ialah mesin tidak dapat start. Kapasitor sendiri merupakan alat yang bisa menyimpan muatan listrik ataupun energi dalam medan listrik.

Pompa air pun menggunakan kapasitor sebagai penyimpanan energinya. Kapasitor pompa air berguna untuk Starting pertama sewaktu pompa air dinyalakan. Sesudah pompa air menyala maka dengan sendirinya aliran listrik ke kapasitor akan terputus.

Penampakan listrik dari kapasitor yang rusak umumnya bagian atas dari kapasitor menggelembung, bodi kapasitor pecah ataupun retak. Namun terkadang ada juga kapasitor yang sudah rusak akan tetapi tidak terdapat ciri-ciri kerusakan fisik.

Bagaimana cara mengecek kapasitor yang masih berfungsi atau tidak ? Hal tersebut dapat diketahui dengan cara yang sederhana yaitu dengan mencolokkan kedua kabel kapasitor ke stop kontak listrik rumah anda.  Kemudian cabut serta tempelkan kedua ujung kabel tersebut, jika menimbulkan percikan api berarti menunjukkan bahwa kapasitor masih dalam kondisi baik, sebab masih dapat menyimpan arus listrik. Jika tidak menimbulkan percikan api berarti menunjukkan bahwa kapasitor telah rusak serta mesti diganti.

Baca: Ingin Memilih Pompa Air? Baca Tips Berikut Ini

Lantas bagaimana cara mengganti kapasitor pada mesin pompa air?

Langkah pertama yaitu buka Box pengaman kapasitor yang terdapat pada bodi mesin pompa air. Buka kapasitor dengan cara melepas kabelnya serta segeralah pergi ke toko pompa air dan bawa kapasitor yang sudah rusak dan belilah kapasitor yang baru yang sejenis dengan kapasitor yang rusak tersebut. Jangan lupa juga untuk mencatat merek mesin pompa air yang anda gunakan, hal ini bertujuan untuk memudahkan staf toko dalam mencari kapasitor penggantinya jika kapasitor yang sejenis tidak tersedia.

Pasanglah kembali kapasitor pada mesin serta jangan lupa untuk menutup sambungan kabelnya dengan menggunakan selotip hitam ataupun dengan menggunakan karet pengaman untuk menyambung kabel, hal ini bertujuan agar tidak terjadinya korsleting listrik jika terkena air. Ada bisa membeli selotip atau karet pengaman untuk menyambung kabel di toko yang menjual peralatan listrik.

Pasanglah kembali Box pengaman kapasitornya dengan benar supaya air tak bisa masuk melalui celah yang terbuka.

Untuk melihat berbagai mesin pompa air dengan harga dan varian tipe yang beragam dapat Anda cek di website Ralali. Ralali jual pompa air dengan varian merk dan tipe yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Ralali Food Program

Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.


Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.