Ini Kelebihan dan Kekurangan Internet dan Mobile Banking BRI
Fasilitas e-banking yang terdiri dari Internet Banking serta Mobile Banking tak lagi jadi hal asing bagi nasabah. Bahkan, kebanyakan nasabah sekarang sudah pasti akan mengajukan akses ke fasilitas satu ini ketika buka rekening. Termasuk pula Bank BRI tak kalah menyediakan fasilitas ini dengan menghadirkan Internet Banking dan mobile banking BRI.
Ada banyak kelebihan fasilitas teranyar dari Bank BRI tersebut, namun tak dipungkiri teknologi masih memiliki kelemahan. Sebagai pembanding, mari kita lihat kelebihan dan kekurangan kedua layanan dari fasilitas e-banking tersebut.
Kelebihan Layanan E-Banking
Bagi kamu yang telah lama menggunakan fasilitas e-banking pastilah sudah tak asing lagi dengan berbagai kelebihannya. Namun, tak ada salahnya kita rangkum kembali. Berikut beberapa kelebihan layanan e-banking, khususnya dari Bank BRI:
• Praktis
Yup! Praktis dari segi kemudahan penggunaan dan hemat waktu. Kamu tak perlu lagi antri di bank ataupun mesin ATM untuk melakukan transaksi perbankan, seperti misalnya transfer atau membayar tagihan tertentu. Oh iya, BRI sendiri punya keunikan tersendiri dalam hal transaksi online-nya. Jika bank-bank lainnya menggunakan token fisik maka BRI menggunakan mTOKEN dimana kode respon dikirim ke nomor handphone. Jadi kamu tak perlu repot bawa-bawa token.
Tentu untuk tarik tunai, kamu tetap butuh ke ATM ataupun teller, ya!
• Murah
Sekarang Internet sangat murah, bahkan jika dibandingkan dengan paket SMS ataupun telepon. Tak jarang pula, orang-orang lebih tertarik menggunakan Internet Banking dibandingkan SMS Banking. Demikian pula dengan mobile banking BRI yang semakin melengkapi layanan perbankan online dari bank negara tersebut – kamu dapat melakukan beragam transaksi perbankan dengan sangat cepat dan murah pula.
Meski telah berteknologi canggih, tak dipungkiri bahwa sistem yang dibuat oleh manusia tetap saja ada kelemahannya. Bukan karena teknologinya lemah tetapi oleh karena orang lain lagi yang cukup ‘usil’ mencoba untuk mencari celah. Oleh karena itu, kamu sebagai pengguna mestilah berhati-hati ketika menggunakan fasilitas e-banking ini. Berikut beberapa kelemahan baik ibank maupun mobile banking yang wajib diwaspadai:
Kekurangan Layanan E-Banking
• Target pembobolan
Kamu pasti sudah pernah dengar mengenai rekening nasabah yang berhasil dibobol, bukan? Hal tersebut bukan berita fiktif melainkan kenyataan. Hal ini bisa terjadi karena kelalaian pihak nasabah. Sebagai contoh, secara lalai nasabah memberikan informasi akses ke akun e-banking miliknya. Atau, di lain pihak, para peretas memang menargetkan rekening bank tertentu untuk dibobol dengan berbagai cara. Oleh sebab itu, harap hati-hati menggunakan sembarang komputer atau gadget untuk mengakses akun e-banking milikmu. Ada baiknya gunakan milik pribadi dan akses jaringan tepercaya.
• Harus ada jaringan Internet
Terkecuali SMS Banking, transaksi perbankan via Internet banking dan mobile banking memerlukan koneksi Internet yang cukup mumpuni. Kamu tak akan bisa melakukan transfer atau pembayaran tertentu melalui layanan ini tanpa koneksi Internet yang cukup kencang. Tak jarang transaksi malah gagal ‘hanya’ karena koneksi Internet ternyata tak cukup memadai. Tentu saja kamu pun tak akan bisa mengakses situs ibank BRI jika di lokasi kamu saat ini sama sekali tidak dilengkapi koneksi Internet. Apalagi beberapa daerah di Indonesia masih ada wilayah yang memang belum terkoneksi dengan jaringan Internet – SMS atau datang langsung ke kantor cabang bank adalah jalan satu-satunya untuk bertransaksi.
Tak bisa juga kita harus salahkan teknologi, toh teknologi telah banyak membantu. Oleh sebab itu, kehati-hatian mutlak diperlukan. Bagaimanapun fasilitas e-banking sangat bermanfaat, bukan?
Ralali Food Program
Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.