Peluang Untung Gabung Franchise Boba Time Begini Caranya

0

Sektor bisnis kuliner telah mengalami banyak perkembangan. Kini, makanan dan minuman sudah sangat bervariatif dan memiliki cita rasa yang sangat beragam serta soal rasa yang tidak perlu diragukan lagi.

Saat ini, banyak franchise makanan dan minuman yang memberikan sajian yang enak dan kekinian. Dari sekian banyak, franchise Boba Time adalah salah satu yang menyajikan minuman kekinian.

peluang untung franchise boba time
imagesource : hargamakanan

Franchise Boba Time merupakan salah satu waralaba yang menyajikan minuman boba dengan banyak varian rasa. Tidak hanya menyajikan rasa yang kekinian dengan tambahan gula merah hingga ice cream, minuman ini juga menyajikan cita rasa makanan-makanan pasar khas indonesia. Inovasi inilah yang membuat Boba Time diminati banyak orang.

Saat ini Boba Time telah memiliki banyak gerai di pulau jawa. Harga dari minuman ini mulai dari Rp15 ribu untuk ukuran large. Terhitung sangat murah untuk minuman boba sehingga menambah daya tarik konsumen.

Tahapan Gabung Franchise Boba Time

Apabila anda berminat untuk menjadi bagian dari kemitraan Boba Time, anda perlu mengikuti tahapan pendaftaran berikut ini:

  1. Memiliki lokasi usaha yang strategis
  2. Melakukan pembayaran biaya franchise dan akan mendapatkan pra opening (maksimal 14 hari setelah pembayaran)
  3. Melakukan proses pengukuran dan desain outlet dilanjut pengerjaan selama kurang lebih 3-4 minggu
  4. Kemudian mitra mengirimkan karyawan untuk melakukan training
  5. Selanjutnya adalah pembayaran bahan baku
  6. Tanda tangan kontrak
  7. Yang terakhir yaitu launching outlet Boba Time anda.

Modal untuk Usaha Franchise Boba Time

Setelah mengetahui bagaimana langkah-langkah melakukan, anda juga perlu mengetahui modal untuk franchise Boba Time. Boba Time menawarkan paket kemitraannya seharga Rp125 juta untuk 5 tahun pertama dengan biaya kemitraan 5%. Namun, nominal ini belum termasuk dengan beberapa kebutuhan lain seperti peralatan, renovasi hingga outlet.

Cek juga franchise street boba untuk membandingkan brand yang sama viralnya ini!

Jika diakumulasikan, maka totalnya akan menjadi seperti berikut:

Paket pra opening : Rp15 juta

Biaya kemitraan : Rp125 juta

Renovasi : Rp50 juta

Perlengkapan : Rp65 juta

Keunggulan Franchise Boba Time

Jika anda memilih untuk menjalankan model bisnis franchise, anda akan mendapatkan berbagai keuntungan meliputi:

  1. Brand yang sudah dikenal masyarakat

Karena brand telah dikenal oleh masyarakat, membuat mitra menjadi lebih mudah untuk menjual produknya.

  1. Memiliki sistem usaha yang jelas

Pihak yang membuka franchise tentu telah memiliki sistem usaha yang jelas, yang membuat mitra hanya perlu mengikuti sistem usaha dari pusat.

  1. Telah memiliki target pasar yang jelas

Mitra tidak perlu lagi untuk mengamati bagaimana kondisi pasar, karena hal ini telah dilakukan oleh tim dari pihak kemitraan.

Produk Andalan Franchise Boba Time

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya. Boba Time menyajikan berbagai varian dengan rasa yang unik, bahkan beberapa menu memiliki cita rasa makanan pasar indonesia. Berikut beberapa produk andalan Boba Time :

  • Dirty Brown Sugar Fresh Milk

Sebenarnya ini merupakan rasa yang paling basic untuk minuman boba. Gurihnya susu segar dipadukan dengan campuran gula aren yang legit di tambah kenyalnya boba menambah sensasi unik dan menyegarkan.

  • Salted Caramel Fresh Milk

Ini merupakan salah satu menu signature Boba Time. Menu ini menyajikan saus gurih karamel yang dicampur dengan kesegaran susu. Cocok untuk anda yang tidak terlalu menyukai rasa manis.

  • Dogerr

Kali ini masuk ke indonesian series. Kini anda bisa mendapatkan sensasi es doger dalam minuman boba. Memiliki rasa manis yang lite dan segar sehingga tidak perlu diragukan lagi masalah rasa.

  • Nagasari 

Masih dari indonesian series. Kali ini anda dapat merasakan sensasi manis pisang khas kue nagasari di minuman ini.

Kesimpulan

Sektor bisnis kuliner memang sangat menggiurkan mengingat potensi bisnis yang ditawarkan. Salah satu yang dapat dipertimbangkan adalah franchise minuman kekinian, seperti Boba Time yang menyajikan berbagai minuman boba dengan berbagai varian rasa. Bahkan Boba Time berinovasi dengan membuat minuman kekinian dengan cita rasa makanan-makanan pasar indonesia seperti es doger dan kue nagasari.

Ralali Business Solution

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.