Peralatan Apa Saja yang Harus Dimiliki Usaha Cuci Steam?

0
Usaha cuci steam
Image: www.monhteecarwash.com

Banyak orang yang tidak sempat melakukan hal yang sebenarnya sederhana dan mudah karena kesibukan yang tak mengenal batas waktu, misalnya mencuci kendaraan seperti motor atau mobil.

Hal tersebut sebenarnya bisa dimanfaatkan sebagai peluang usaha, yaitu usaha cuci motor atau mobil (cuci steam). Usaha cuci steam mempunyai pangsa pasar yang menjanjikan. Mengapa? Sebab sekarang ini hampir di setiap rumah mempunyai kendaraan, baik itu motor, mobil ataupun keduanya.

Baca: Cuci Steam, Usaha yang Menjanjikan Banyak Keuntungan

Modal membuka usaha cuci steam terbilang cukup kecil. Hanya dengan berapa alat di bawah ini usaha cuci steam bisa dijalankan.

Peralatan Usaha Cuci Steam

Mesin Hidrolik

Fungsi alat ini untuk mendongkrak mobil supaya bagian bawahnya dapat dibersihkan dengan leluasa. Pada bagi bawah mobil terdapat begitu banyak kotoran yang mana apabila tidak dibersihkan bisa mengakibatkan kerusakan mesin ataupun keropos.

Kompresor

Alat ini bisa digunakan untuk mengangkat mesin hidrolik, membuat busa cuci ataupun snowwash serta mengeringkan kendaraan terutama untuk bagian yang tidak bisa dijangkau oleh kain atau lap pengering. Tidak hanya itu saja, kompresor pun berguna untuk mengisi angin pada ban kendaraan yang kekurangan udara.

Alat Steam Air

Fungsi utama alat ini untuk meningkatkan daya semprot atau tekanan air yang dipakai untuk mencuci kendaraan. Dengan daya tekanan air yang tinggi, maka seluruh kotoran yang menempel pada kendaraan hingga ke bagian yang sulit dijangkau bisa dengan mudah dibersihkan.

Tabung Snowwash

Alat ini mempunyai fungsi sebagai mesin penghasil busa yang akan digunakan untuk membersihkan kendaraan. Supaya bisa berfungsi dengan baik, untuk menjalankan mesin ini dibutuhkan tenaga dari angin yang dapat diperoleh dari kompresor.

Vacuum cleaner

Pada umumnya vacuum cleaner digunakan untuk menghisap debu atau kotoran yang ada di rumah saja. Namun alat ini pun sangat dibutuhkan dalam usaha cuci steam. Vacuum celaner dalam cuci steam digunakan untuk membersihkan interior seperti jok, karpet, serta bagian lain yang sulit dijangkau. Ada dua jenis vacuum cleaner, yaitu vacuum cleaner untuk membersihkan permukaan yang kering serta permukaan yang basah.

Bingung memulai usaha sampingan ?

Konsultasikan gratis bersama Ralali.com, masukkan email anda di bawah, kami akan memberikan solusi secara personal peluang usaha apa yang cocok dengan Anda.

Selamat mencoba!

Ralali Food Program

Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.


Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.