Potensi Bisnis Franchise Teh Tong Tji yang Menyegarkan

0

Potensi Bisnis Franchise Teh Tong Tji – Terkadang, terpikirkan untuk membuka bisnis FnB (Food and Beverages) merupakan salah satu pilihan yang sangat tepat karena pasti banyak yang mencarinya dan terbukti banyak bisnis FnB yang sukses, salah satunya adalah Teh Tong Tji.

potensi bisnis franchise teh tong tji
imagesource : magnate

Nama Tong Tji sudah tidak asing lagi bagi Anda yang sering kali pergi ke mall dan menemukan gerai es teh Tong Tji yang segar atau di berbagai event pasti ada booth Teh Tong Tji yang bisa menyegarkan tenggorokan Anda dikala hari yang panas.

Selain bisa menyegarkan tenggorokan Anda, bisnis franchise Tong Tji ini juga bisa menyegarkan kantong Anda juga loh.

Tong Tji merupakan salah satu perusahaan teh ternama yang sudah ada di Indonesia sejak tahun 1938 di Tegal, Jawa Tengah dan masih bisa bertahan sampai sekarang ini sehingga banyak yang menyebutnya “teh legend”.

Teh Tong Tji ini sebenarnya bukan nama dari perusahaannya, itu nama produk. Nama perusahaannya adalah Perusahaan Teh Wangi Dua Burung.

Cara Daftar Franchise Teh Tong Tji

Jika Anda melihat dari website resminya, Teh Tong Tji ini masih belum membuka sistem franchise kepada siapa pun. Mereka kekeh dengan hal tersebut karena ingin menjaga kualitas dari rasanya agar tidak tercoreng karena adanya bisnis franchise.

Untuk franchise teh, bisnis teh kekinian ini mungkin lebih cocok buat kalian, cek franchise tea break yang lagi viral ini!

Namun, bukan berarti Tong Tji menutup dirinya dari berbagai kemitraan atau kerjasama. Anda bisa bekerjasama dengan metode lain seperti sponsorship, bagi hasil, dan lain-lain.

Pastinya Anda pernah tahu bukan pada sebuah event atau acara terdapat booth Teh Tong Tji? Itu adalah salah satu bentuk kerjasama dengan Tong Tji karena sudah tidak diragukan lagi jika bentuk kerjasama dengan Tong Tji sangat menguntungkan.

Semua orang suka es teh, kalangan anak muda sampai yang tua suka sekali es teh. Meminum teh bahkan bagi sebagian orang merupakan kegiatan setiap hari yang jangan dilewatkan.

Estimasi Biaya Franchise Teh Tong Tji

Walaupun memang tidak membuka franchise, Tong Tji membebaskan untuk Anda bisa bekerjasama seluas-luasnya dengan hanya bermodalkan Rp 3 juta rupiah saja loh!

Ya, Anda bisa membuka sendiri booth es Teh Tong Tji Anda sendiri dengan modal tersebut dimana untuk per gelasnya Anda bisa menjual dengan harga 8 ribu sampai dengan 10 ribu rupiah.

Dengan modal tersebut, Anda perlu menyiapkan seperti:

  • 1 teko air plastik
  • 1 baskom plastik
  • 1 teko air elektrik
  • 1 centong es
  • 1 stel seragam pakaian + topi
  • 2 jerigen 5 liter
  • 3 lembar spanduk/MMT Tong Tji
  • Drink jar 20 liter
  • Dispenser ekstra hot
  • Meja penjualan bahan kayu
  • Bahan baku teh untuk 1000 cup
  • Subsidi modal permulaan 700 cup gelas Tong Tji
  • 500 gelas cup Tong Tji
  • Model produk teh Tong Tji untuk display
  • 1000 buah tutup gelas cup dan sedotan
  • Pelatihan pembuatan resep dan cara melayani konsumen

 Dengan modal yang murah tersebut, tentu saja ini sangat cocok bagi Anda yang pemula yang ingin mencoba bisnis Anda sendiri.

Inspirasi Menu Franchise Teh Tong Tji

Walaupun memang Tong Tji ini terkenal hanya dengan teh celupnya, Anda bisa mencoba merombak lagi menunya agar menarik konsumen untuk membeli dari booth Tong Tji Anda.

Misalkan saja Anda bisa membuat olahan dari teh Tong Tji yaitu Honey Lemon Tea, Teh Uwuh, Green Tea Lychee, dan juga Milk Tea.

Milk Tea menjadi favorit banyak orang setelah Lemon Tea di kebanyakan booth teh Tong Tji.

Keunggulan Franchise Teh Tong Tji

Bukan jadi rahasia lagi jika membuka booth teh Tong Tji Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan dan salah satunya adalah mendulang banyak rupiah ke dompet Anda karena mendapatkan profit yang sangat bagus untuk hanya berjualan es teh saja.

Ya, teh Tong Tji memang sudah terkenal brandnya maka sudah pasti banyak masyarakat yang percaya jika ingin minum es teh yang murah, nikmat, terasa menyegarkan dengan rasa teh yang khas maka zona nyamannya adalah memilih Tong Tji.

Bagi Anda pemula, dengan modal bisnis yang kecil dan juga dengan operasional yang mudah akan mampu bagi Anda belajar dalam membuka bisnis Anda sendiri.

Kesimpulan

Mendulang rupiah ke kantong dengan hanya berbisnis Tong Tji bukan sebuah hal yang susah, semuanya mudah tergantung bagaimana Anda menjalankan bisnis Anda dan Anda berinovasi dengan menu teh celup Tong Tji saja.

Ralali Business Solution

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.