Seberapa Penting Mesin Penghitung Uang dalam Mendukung Jalannya Bisnis?

0
Mesin penghitung uang
Image: pixgood.com

Pernahkah Anda ke bank dan melihat sebuah alat di mana ketika dimasukkan uang akan menghitung dengan cepat uang tersebut? Alat tersebut ialah mesin penghitung uang. Mesin hitung uang telah menjadi alat terpenting di dalam dunia bisnis dan perbankan. Di dalam dunia bisnis dan perbankan terdapat proses transaksi dengan jumlah uang yang begitu banyak.

Dengan menggunakan alat tersebut, proses penghitungan uang akan lebih mudah, cepat dan tepat. Pihak bank akan lebih mudah dalam menghitung jumlah uang dari pada menghitung dengan tangan atau manual.

Tidak hanya digunakan oleh bank saja, namun bagi Anda yang mempunyai usaha di mana melibatkan penghitungan uang dalam jumlah banyak, mesin ini wajib dimiliki. Terdapat dua jenis mesin penghitung uang, yaitu untuk menghitung uang kertas dan logam. Mesin penghitung uang kertas pun terbagi menjadi dua jenis, berikut ulasannya.

Mesin Penghitung Uang Kertas Portable

Mesin jenis ini berbentuk kecil sehingga mudah untuk dibawa. Pada jenis ini terdapat dua macam yaitu friction dan vacum. Untuk friction penghitungan uang dilakukan dengan cara meletakkan uang di bagian yang sudah disediakan, dan ikatan uang harus dilepas terlebih dahulu. Pendeteksian serta penghitungan uang dilakukan sewaktu uang masuk ke dalam mesin dan nominal penghitungan akan muncul di layar yang tersedia.

Untuk mesin tipe vacuum, proses penghitungan uang dilakukan dengan cara meletakkan uang di bagian yang sudah disediakan. Pada tipe ini, uang dapat dihitung tanpa harus melepaskan ikatannya. Nominal penghitungan akan muncul di layar. Tipe ini pun dilengkapi bermacam fitur antara lain pendeteksi uang palsu, uang lusuh, dan robek. Mesin hitung uang tipe ini akan sangat mendukung bisnis dan perhitungan uang secara cepat dan akurat.

Mesin Penghitung Uang Kertas Standing

Berbeda dengan jenis portable, mesin penghitung uang kertas standing mempunyai beberapa kelebihan antara lain kecepatan penghitungan bisa dipilih, bisa menghitung semua ukuran uang kertas, anti bising dan debu, terdapat tambahan LED display.

Mesin penghitung uang merupakan salah satu bentuk profesionalitas yang mendukung bisnis Anda sebab proses perhitungan uang tidak lagi membutuhkan waktu yang lama dan hasilnya cukup akurat.

Untuk melihat bermacam mesin penghitung uang, kunjungi Ralali.com. Ralali.com jual mesin penghitung uang berkualitas dengan varian merk, tipe, dan harga yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Ralali Business Solution

Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.