Brankas Digital VS Brankas Mekanis, Lebih Aman Mana ?
Brankas Digital VS Brankas Mekanis, Lebih Aman Mana ? – Kini jenis serta model brankas semakin banyak, termasuk segi sistem keamanan kode kunci pada brankas. Dalam artikel kali ini, news Ralali akan membahas mengenai perbandingan antara brankas digital dengan brankas mekanis. Kode kunci pada brankas digital mempunyai beragam kombinasi angka jika dibandingkan dengan kode kunci brankas mekanis. Namun bukan berarti beragam kode kunci dapat memberi perlindungan yang lebih baik. Sekarang kita simak brankas dengan tipe mana yang jauh lebih baik melindungi barang berharga anda.
Baca artikel lainnya : 5 Tips Mudah Dalam Menghemat Energi
Brankas Digital
Brankas digital adalah brankas yang mempunyai kode kunci kombinasi yang dibantu dengan sistem elektronik digital.
– Lebih Banyak Kode Kombinasi Brankas
Apabila mempunyai brankas digital, pemilik bisa melakukan setting kode kunci brankas dengan lebih banyak kemungkinan jika dibandingkan dengan brankas tipe mekanis. Malahan kode kombinasi kunci brankas digital bisa diatur sesuka hati kita dalam arti tidak terbatas.
– Brankas Digital Lebih Mudah Dioperasikan
Brankas jenis ini lebih mudah untuk dipakai jika dibandingkan dengan brankas mekanis sebab menggunakan brankas digital anda tinggal mengatur pada menu pengaturannya saja dengan menekan kode kunci brankas yang anda pilih serta melakukan konfirmasi. Berbeda halnya dengan brankas mekanis, sebab brankas ini sedikit merepotkan pemilik, karena harus benar-benar cermat ketika melakukan pengaturan awal kode kunci. Contohnya ketika memutar angka kombinasi yang pertama, maka pemilik mesti memutar kunci mekanis sebanyak empat putaran, memutar angka kombinasi yang kedua sebanyak tiga putaran dan untuk yang terakhir sebanyak dua putaran. Mengapa demikian ? sebab brankas mekanis mempunyai tingkat sensitif yang amat tinggi, apabila keakuratan putaran kode kunci kurang walaupun itu hanya sedikit atau kurang beberapa derajat saja, maka pemilik mesti mengulang kode kunci dari awal lagi serta mesti benar-benar pas.
Brankas Mekanis
Apabila dalam memilih brankas mengutamakan faktor kepraktisan dalam pemakaiannya, maka lebih baik untuk memilih brankas jenis digital. Akan tetapi apabila mengutamakan faktor keamanan maka alangkah baiknya untuk memilih brankas mekanis. Jika yang Anda utamakan dalam memilih brankas adalah faktor kepraktisan dalam penggunaan maka Anda lebih baik memilih brankas digital. Namun jika faktor kemanan yang Anda utamakan maka lebih baik gunakan brankas mekanis.
Itulah beberapa alasan mengapa perusahaan yang membutuhkan pengamanan tinggi semisal bank dalam menyimpan barang berharga dan uang dalam jumlah yang tidak terhitung lagi rela tidak menggunakan brankas digital tetapi lebih memilih menggunakan brankas jenis mekanis. Ada pula sebagian bank yang memilih untuk menggunakan 2 pintu brankas sekaligus yang terdiri dari kode kunci kombinasi digital serta mekanis.
Pada kedua brankas tersebut mempunyai kelebihan serta kekurangan masing-masing, itu semua tergantung pada penggunaannya. Lantas brankas mana yang anda pilih ? Semoga dengan artikel ini, bisa membantu anda dalam memilih brankas. Untuk info brankas dengan harga yang terjangkau, anda bisa cek di website Ralali. Ralali jual brankas dengan berbagai jenis bentuk serta bahan brankas yang dijual dengan harga yang cuku kompetitif dari para produsen brankas di Indonesia.
Penulis : Vei
Editor : Metha
Ralali Food Program
Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.