Google Chromebit, komputer mini berukuran sebesar flashdisk

0

komputer mini sebesar flasdisk

Baru-baru ini banyak bermunculan komputer berukuran mini dan membuat penasaran banyak orang, bagaimana tidak membuat penasaran, ukuran komputer mini tersebut sebesar flashdisk USB. Pastinya kita berpikir dan bertanya-tanya bagaimana cara menggunakan dan berapa harga komputer yang ukurannya hanya sebesar flashdisk USB ini ? Pada artikel kali ini akan memberikan beberapa informasi mengenai komputer yang berkuran sebesar flashdisk USB, maka dari itu baca lebih lanjut agar tidak tertingal informasi mengenai komputer yang berukuran mini ini.

Bulan januari lalu perusahaan teknologi terbesar yaitu INTEL memperkenalkan produk barunya yaitu COMPUTE STICK, tak ingin kalah saing rupanya perusahaan Search engine terbesar yaitu GOOGLE pun mengeluarkan produk serupa yang diberi nama CHROMEBIT.

Baca Juga : Persaingan Antara Produk SNI dan Non SNI

Alasan mengapa chromebit dibuat dengan ukuran yang begitu kecil yaitu agar TV ataupun monitor lainnya dapat dijadikan sebagai komputer hanya dengan menancapkan Chromebit tersebut pada bagian port HDMI. Dengan kata lain Chromebit ini berperan sebagai CPU komputer dan TV berperan sebagai monitor seperti layaknya monitor komputer pada umumnya.

Spesifikasi Chromebit

Produk keluaran google ini bekerja sama dengan Asus. Adapun spesifikasi chromebit yaitu memakai sistem operasi yaitu Chrome OS, kapasitas RAM 2GB, Prosesor Rockchip, dan untuk kapasitas penyimpanan internal dari Chromebit tersebut yaitu 16GB. Adapun kelengkapan lainnya yaitu Wi-Fi 802.11ac, port USB 2.0 serta Bluetooth 4.0.

Lantas berapa harga chromebit tersebut ?

Bagi anda yang merasa penasaran dan ingin memiliki komputer mini ini, ada bisa mendapatkan komputer mini ini hanya dengan mengeluarkan uang sebesar USD 100$ atau kurang lebih seharga Rp 1.300.000 dan produk ini mulai dipasarkan pada pertengahan tahun 2015. Ketika peluncuran Chromebit, dalam waktu yang bersamaan akan diluncurkan pula laptop tipe baru yaitu Chromebook Flip.

Spesifikasi Chromebook Flip

Chromebook Flip adalah laptop dengan ukuran 10,1 inci. Untuk Spesifikasi chromebook flip Sistem operasi, RAM, Prosesor, serta Memory Internal sama dengan Chromebit yaitu  memakai sistem operasi Chrome OS, kapasitas RAM 4GB, Prosesor Rockchip dan untuk memory internal adalah 16GB. Perbedaan Chromebook Flip dengan Chromebit yaitu Chromebook Flip adalah laptop touchscreen  dan bisa berubah menjadi tablet. Dan harga chromebook flip pun tentunya berbeda. Untuk mendapatkan Laptop besutan google yaitu Chromebook Flip ini kita harus mengeluarkan uang sebesar USD 249$ atau kurang lebih seharga Rp 3.237.000.

Ralali Food Program

Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.


Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.