Lakukanlah Beberapa Hal ini ketika Mengecat Kendaraan Agar Hasilnya Sempurna

0
Lakukanlah Beberapa Hal ini ketika Mengecat Kendaraan Agar Hasilnya Sempurna
Lakukanlah Beberapa Hal ini ketika Mengecat Kendaraan Agar Hasilnya Sempurna

Untuk mengubah tampilan kendaraan supaya terlihat lebih baru, mengecatnya dengan warna baru bisa menjadi pilihan. Mengecat kendaraan bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu dengan cara manual atau menggunakan alat berupa spray gun.

Mengecat kendaraan terlihat sepele, namun setelah dicoba ternyata sangat sulit. Mengecat kendaraan tidak bisa sembarangan, apabila salah bisa-bisa tampilan kendaraan bukannya bagus namun malah menjadi berantakan.

Kesalahan dasar yang kerap dilakukan ketika melakukan pengecatan kendaraan ialah proses tersebut dilakukan di malam hari, ketika cuaca mendung ataupun hujan. Melakukan proses pengecatan pada waktu tersebut akan membuat proses pengeringan cat berada di bawah vernis menjadi tidak sempurna, dampak yang terjadi cat menjadi mudah mengelupas.

Dalam melakukan proses pengecatan kendaraan, sebaiknya dilakukan di siang hari dan di ruangan yang tertutup, akan lebih baik lagi apabila dilengkapi dengan blower. Pengecatan di ruang tertutup bertujuan agar tidak ada debu ataupun kotoran yang menempel, sebab dampak yang terjadi kualitas cat tidak akan maksimal. Sesudah melakukan pengecatan, 10 menit kemudian barulah di jemur di luar ruangan.

Proses pengecatan sendiri mesti diawali dengan beberapa tahap, di mulai dari pengampelasan, mendempul permukaan yang tidak rata, dan memastikan bahwa sudah tidak ada lagi kotoran ataupun debu yang masih menempel pada permukaan yang hendak dicat.

Dalam proses pengecatan, penggunaan cat dasar pun sangat penting. Misalnya apabila ingin mengecat warna merah maka menggunakan warna dasar putih, sedangkan warna-warna metalik memakai warna dasar silver. Sesudah proses pengecatan selesai, langkah selanjutnya menyemprotkan varnish yang bertujuan untuk memberikan kilauan maksimum serta perlindungan.

Hasil pengecatan yang tidak sempurna pun bisa dikarenakan ayunan tangan ketika melakukan pengecatan. Sering kali cat menjadi robek diakibatkan teknik penyemprotan yang hanya berfokus pada satu area saja. Apabila tidak menguasai teknik pengecatan, sebaiknya serahkan pada ahlinya.

Untuk membeli spray gun sebaiknya kunjungi Ralali.com. Ralali.com jual spray gun dengan beragam jenis, merk dan harga yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Ralali Food Program

Bergabunglah dengan Ralali Food Program untuk mengembangkan bisnis horeca dan fnb Anda.


Anda mungkin juga berminat

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.